apitu.org~APITU DPD KALSEL mengadakan pertemuan rutin 3 bulan bersama pada hari Minggu 20 Oktober 2024.

Embarkasi Asrama Haji Banjarmasin jalan A.Yani km 29 di pilih untuk kegiatan tersebut.
Pukul 09.00 wita para anggota APITU DPD Kalsel melakukan registrasi kehadiran dan acara pun dimulai pada pukul 10.00 wita dengan pembukaan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars APITU.

Dengan mengangkat tema “UPGRADING SKILL BERSAMA DIVISI LITBANG APITU DPD KALSEL” diharapkan seluruh anggota APITU DPD Kalsel dapat meningkatkan ilmu pengetahuan seputar RAC yang materinya di bawakan oleh Bapak Muhammad Ramdani Faizal dan dasar dasar PLC yang materinya di bawakan oleh Bapak Zainal Arifin dan sebagai moderator dibawakan oleh Bapak Iksan Wahyudi.
Dalam sambutannya ketua APITU DPD Kalsel Bapak Bahriadi mengharapkan acara ini dapat meningkatkan skill semua anggota khususnya di bidang pendingin.

Bapak Iksan Wahyudi sebagai moderator juga menyampaikan agar anggota APITU DPD Kalsel dapat lebih aktif bertanya agar yang tadinya belum tahu menjadi tahu dan yang sudah tahu akan lebih tahu.
Di akhir kegiatan pertemuan APITU DPD Kalsel ada sesi tanya jawab tentang materi yang telah di sampaikan oleh kedua pemateri seputar RAC dan PLC serta pembagian door prize.

Di penghujung acara di akhiri dengan foto bersama seluruh anggota APITU DPD Kalsel yang berhadir saat itu.

Penulis : Ahmad Supiansyah
Pengurus bidang IT & Publikasi APITU DPD KALSEL

1 Comment

  • anggaerwin89@gmail.com apitu dpd kalsel memang luar biasa khusus nya bagi saya bnyak ilmu yang di dapat bnyak teman teman 1 profesi yang berkumpul memecah masalah bagi anggota yang kesusahan senior senior di apitu tidak pelit ilmu terimakasih apitu terimakasih pengurus
    Semoga apitu semakim jaya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *