Apitu.org–Bali-Apitu Indonesia salah satu Asosiasi/Organisasi Publik yang berfokus pada Bidang Pendingin dan Tata Udara, namun tidak demikian kepedulian terhadap kondisi Bangsa dan Negara dalam hal ini tentunya seperti bencana Alam yang saat ini terjadi di Lombok. Apitu DPD Bali yang merupakan DPD terbentuk terdekat dengan Lombok terjun langsung melihat kondisi dan menyerahkan bantuan sosialnya pada 16-17/08/2018. Progam Bantuan Sosial untuk Korban Gempa di Lombok Nusa Tenggara Barat di komandani oleh Ketua Dewan Pengurus Daerah Bali Joko Priatna.
Adapun bantuan berupa Terpal 12X8, Karpet, Mie Instan, air mineral, obat obatan, bedcover, selimut, kaos kaki, snack anak, pempers bayi, pempers lasia dan lain sebagainya.
Penggalangan dana untuk Kegiatan Bkati Sosial ini dilakukan oleh seluruh Anggota DPD Bali dan Perusahaan yang dimiliki oleh mereka, DPD DKI Jakarta, DPD Jawa Barat, DPD Aceh, DPD Riau, DPD Kepri, DPD Papua serta kegiatan turun jalan, didukung pula oleh Polsek Denpasar, Polda Bali dan Dinas Sosial Provinsi Bali. Team berangkat ke dari DPS hingga di pelabuhan Padang Bai di kawal oleh PATWAL dari Polda Bali, kurang lebih 0,5 ( setengah ) jam perjalanan sampai di Pelabuhan. Kemudian melakukan koordinasi dengan pihak ASDP agar dikeluarkan ijin menyeberang. “Di kasih Free”, demikian disampaikan Mugito sebagai juru bicara dalam kegiatan tersebut.
Lebih lanjut Mugito menceritakan perjalannya ke Lombok, Berangkat dengan 10 Mobil yang masing-masing :
- Kelik, Solikin
- Budi, Feri, Syaiful
- Lambertus, Bayu
- Askuri, Ribut
- Roni, Amin
- Joko Priatna, Hamdi, Putra
- Mugito, Ajay
- Yanto dan team
- Dani Safitri dan team
- Lukman dan team berangkat dari Denpasar Pukul 17.00 WITA, sampai di Pelabuhan Padang Bai Pukul 17.30 WITA, Berlayaran jam.19.15 WITA sampai di Pelabuhan jam 00.30 WITA Kloter pertama. Penyebrangan dibagi 4 kapal. Desa Sembalun Lawang Kec Sembalun, Desa Mumbulsari Kec. Bayan, Desa Montong Kec. Gunungsari, titik penyaluran Bansos kemarin masih terlihat beberapa rumah tetapi hingga informasi ini diturunkan sudah rata dengan tanah.
Laporan : Mugito DPD Bali/red
Belum ada komentar